Kamis, 24 Juli 2014

Bandung - Tangerang cuma Rp 9500 naik kereta tapi waktunya dari pagi sampai sore

for your info aja nih gue asli tangerang, lahir dan besar di tangerang, gue kuliah di bandung sudah hampir tiga tahun. (maaf ya sebelumnya pake bahasanya gue-gue-an, maklum anak kota, tapi kotanya pelosok). biasanya kalau mau balik ke tangerang gue naik bis dari terminal leuwih panjang di bandung langsung ke kebon nanas di tangerang, tapi kali ini gue akan mencoba naik kereta ekonomi via purwakarta lalu ke jakarta, dari jakarta nyambung krl (kereta listrik) menuju tangerang. alasan gue mencoba naik kereta adalah karena harganya yang murah meriah cuma Rp 9.500 (tapi lama, dari pagi sampai sore) dibanding naik bis Rp 65.000 kalau lancar, perjalanan di bis nya doang tiga jam, iya kalau lancar.

gue berangkat pukul 06.00 WIB dari mess gue di dayeuhkolot (kabupaten bandung selatan) menuju stasiun bandung menggunakan jasa angkot (dua kali naik angkot, dayeuhkolot-kalapa Rp 3.000 dan kalapa-stasiun bandung Rp 2.000). nyampe stasiun bandung jam 7 kurang, gue langsung beli tiket kereta ekonomi bandung-purwakarta seharga Rp 3.500.

karena kereta nya datang jam 8 jadi nunggu dulu di samping jalur kereta sambil duduk dan browsing-browsing internet di hp. setelah kereta datang jam 8 gue langsung naik dan nunggu (lagi) karena keretanya ternyata baru berangkat jam 9 kurang, gue juga gak ngerti kenapa, katanya sih ada pergantian gerbong gitu. dalam perjalanan menuju stasiun perwakarta gue menghabiskan waktu dengan tidur, stasiun perwakarta adalah tujuan akhir alias penghabisan jadi gak perlu khawatir kelewatan.

nyampe stasiun purwakarta jam setengah 12, tapi loket penjualan tiket kereta ekonomi menuju jakarta baru dibuka jam setengah 1, lumayan nunggu sejam untuk shalat dzuhur dan makan siang dulu, atau jika tidak melakukan keduanya bisa tidur siang dulu, ngampar di stasiun. pas jam setengah satu gue membeli tiket kereta ekonomi purwakarta jakarta seharga Rp 3.000

dikarenakan kereta datang jam 1 lewat 10 menit akhirnya gue nunggu lagi di stasiun purwakarta bosan nunggu dengan browsing-browsing kali ini gue nunggu sambil gangguin anak kecil yang ngeliatin gue mulu. setelah kereta datang gue langsung masuk ke dalam kereta, setelah sebelumnya tiketnya diperiksa terlebih dahulu, lalu perjalanan dilanjutkan kembali, jam 13.45 WIB kereta baru jalan. dalam perjalanan kebanyakan gue menghabiskan waktu dengan tidur tapi tetap dengan keadaan hati-hati di daerah cikampek mulai banyak pedagang dan pengamen masuk.
maaf, fotonya agak kurang jelas dan kurang kebaca, soalnya gue ngambil fotonya pas kereta nya lagi kres sebentar (kres = istilah untuk kereta ekonomi yang berhenti menunggu kereta express lewat duluan)


di perjalanan menuju jakarta gue juga ngobrol-ngobrol dengan bapak-bapak yang ada di depan gue untuk memastikan jalur yang akan ditempuh dari jakarta ke tangerang nantinya. tadinya kami disarankan turun di stasiun jati negara atau stasiun kampung bandan untuk melanjutkan perjalanan ke tangerang tapi setelah gue tanya ke petugasnya keretanya gak berhenti di kedua stasiun tersebut tapi berhenti di stasiun kemayoran yaudah akhirnya gue putuskan untuk turun di kemayoran.

tiba di stasiun kemayoran pukul 16.10 WIB gue langsung membeli tiket krl (kereta listrik) seharga Rp 8.000 (tapi setelah sampai di stasiun tujuan kartu ini dapat ditukar dengan kembalian sebesar Rp 5.000, jadi dari stasiun kemayoran jakarta ke stasiun tangerang Rp 3.000)

perjalanan dari kemayoran ke tangerang gak langsung nyampe gitu aja tapi harus transit dulu di stasiun duri di jakarta untuk lanjut naik KRL ke arah stasiun tangerang. di stasiun kemayoran kami menunggu di jalur dua sekitar 15 menit menanti KRL tujuan akhir depok untuk transit di stasiun duri jakarta. turun di stasiun duri langsung ada KRL yang menuju ke stasiun tangerang di jalur 4 tapi kami harus menunggu beberapa menit sampai KRL tersebut jalan. di perjalanan dari stasiun duri ke stasiun tangerang, santai aja karena stasiun tangerang adalah stasiun penghabisan jadi gak takut kelewatan.
sumber gambar: www.wartapakwan.com

sampai di stasiun tangerang gue langsung bergegas ke loket untuk menukar kartu commuter line/tiket KRL dengan uang tunai sebesar Rp 5.000 dibayar tunai. sah! (Lho? haha becanda, serius amat bacanya). sampai di stasiun tangerang pukul 18.04 WIB.

jadi, rutenya begini kalo mau naik kereta ekonomi dari bandung ke jakarta lalu naik commuter line (KRL) dari jakarta ke tangerang. pertama naik kereta ekonomi bandung purwakarta jam 08.00 WIB sampai di purwakarta jam 11.30 WIB (harga tiket Rp 3.500), lanjut naik kereta ekonomi jurusan purwakarta jakarta yang berangkat jam 13.00 WIB nyampe di stasiun kemayoran, jakarta jam 16.10 WIB (harga tiket Rp 3.000), dilanjut naik KRL dari kemayoran transit ke duri dulu, dari duri nyambung naik KRL lagi ke stasiun tangerang (Rp 3.000).

jika dihitung hitung ongkos keretanya doang dari stasiun bandung ke stasiun tangerang gue cuma mengeluarkan dana sebesar Rp 9.500 dengan waktu dari jam 6 pagi sampai jam 6 sore. sangat jauh lebih murah jika dibandingkan ongkos bis Rp 65.000 dengan waktu kurang lebih lima jam jika dihitung bersih berangkat dari mess, nunggu bis ngetem ga lebih dari sejam hingga sampai di rumah.


Buat yang mau wisata ke Bandung dari Tangerang - Serang - Jakarta, saya ada opentrip nya, silahkan cek instagram @KekinianAdventure